Thursday, January 6, 2011

SEBUAH RENUNGAN UNTUK KITA SEMUA.,.. ^


Dalam suatu ruangan ada empat lilin yang menyala.....
Sedikit demi sedikit lilin itu meleleh, suasana begitu sunyi sehingga terdengarlah percakapan mereka.

Yang pertama berkata : " Aku adalah Damai.......namun manusia tak mampu menjagaku. Maka lebih baik aku mematikan diriku saja !".
Demikianlah, sedikit demi sedikit sang lilin pun padam.

Yang kedua berkata : " Aku adalah Iman.............sayang aku tak berguna lagi. Manusia tak mau mengenalku. Sebab itulah tak ada gunanya aku tetap menyala".
Begitu selesai bicara, tiupan angin memadamkannya.

Dengan sedih, giliran yang ketiga berbicara :" Aku adalah Cinta......tak mampu lagi aku tetap menyala. Manusia tidak lagi memandang dan memnganggapku berguna. Mereka saling membenci, bahkan membenci mereka yang mencintainya, membenci keluarganya !".
Tanpa menunggu waktu lama, maka matilah lilin ketiga.

Tanpa terduga.....

Seorang anak masuk ke dalam ruangan tersebut dan melihat tiga lilin tersebut telah padam.  Karena takut akan kegelapan, ia berkata : " Oooh, apa yang terjadi ? Kalian harus tetap menyala, sebab aku takut akan kegelapan !!".
lalu ia menangis tersedu-sedu.

Kemudian dengan terharu, lilin keempat berkata : "Jangan takut. Janganlah menangis ! Selama aku ada dan menyala, kita tetap dapat selalu menyalakan ketiga lilin lainnya, akulah 'HARAPAN'.....".

Dengan mata berbinar, sang anak mengambil lilin harapan lalu menyalakan kembali ketiga lilin lainnya.

.....dalam kehidupan ini yang tidak pernah mati hanyalah HARAPAN yang ada dalam hati kita......
dan masing-masing kita semoga bisa menjadi alat seperti halnya anak tersebut, yang dalam situasi apapun mampu menghidupkan kembali Iman, Damai, Cinta dan HARAPAN  nya !!!

Lilin-lilin tersebut telah membukakan mata hati kita mengenai makna kehidupan. Di saat sebagian kita merasakan bahwa saat ini hidup sudah semakin susah, permasalahan kian berat dan menyesakkan dada.
Namun Allah SWT telah memberikan kita lilin keempat yaitu HARAPAN.
Kita harus tetap menjaganya, agar tidak pernah redup ataupun padam dan dengan Harapan itu kita masih bisa menikmati arti kehidupan, nikmatnya persahabatan serta memberikan kontribusi maksimal kepada dunia.

"Maka sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan, sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan".(QS 94 : 5 - 6)

Wallaahu a'lam bishowab..,,
Dimanapun engkau berada,
Semoga ALLAH sentiasa melindungi dan menjagamu,hatimu & imanmu.

Bismillahirrahmanirrahim.
Allah : Dari-Nya semua kasih sayang, perhatian, pertolongan, bantuan, cinta dan kebaikan..
Allah : pemilik segala keagungan, kemuliaan, kekuatan dan keperkasaan.

Sejenak kita..''
Mari, luangkan barang sejenak untuk tengadahkan kedua telak tangan dan julurkan lengan penuh harap pada-Nya..
YA Allah,..
Gantikanlah kepedihan ini dengan kesenangan, jadikan kesedihan itu awal kebahagiaan, dan sirnakan rasa takut ini menjadi rasa tentram.
Ya Allah,..
dinginkan panasnya kalbu dengan salju keyakinan, dan padamkan bara jiwa dengan air keimanan.
Wahai Rabb,..
Anugerahkan pada mata yang tak dapat terpejam ini rasa kantuk dari-Mu yang menentramkan. Tuangkan dalam jiwa Yang bergolak ini kedamaian. Dan, ganjarlah dengan kemenangan yang nyata.
Wahai Rabb,...
Tunjukkanlah pandangan yang kebingungan ini kepada cahaya-Mu.
Bimbinglah sesatnya perjalanan ini ke arah jalan-Mu yang lurus. Dan tuntunlah orang2 yang menyimpang dari jalan-Mu Merapat ke hidayah-Mu.
Ya Allah,...
Sirnakan keraguan terhadap fajar yang pasti datang dan memancar terang, dan hancurkan perasaan yang jahat dengan Secercah sinar kebenaran. Hempaskan semua tipu daya setan dengan bantuan bala tentara-Mu.
Ya Allah,..
Sirnakan dari kami rasa sedih dan duka, dan usirlah kegundahan dari jiwa kami semua. Amin Allahumma Amin.. Kami Berlindung kepada-Mu dari setiap rasa takut yang mendera. Hanya kepada-Mu kami bersandar dan bertawakal. Hanya Kepada-Mu kami memohon, dan hanya dari-Mu lah semua pertolongan. Cukuplah Engkau sebagai Pelindung kami, karena Engkaulah sebaik-baik Pelindung dan Penolong. . . ^_^ 

Sebuah renungan untukku, untukmu, untuk kita semua. Semoga tulisan ini dapat membuka pintu hati yang terkunci....

Dipersilahkan bagi yang ingin share or copas or tag semuanya milik bersama.. 

✿ Prinsip ABC ✿

✩ A mbil yang baik ✩ B uang yang buruk ✩ C iptakan yang baru


Salam Da'wah wa Salam Ukhuwah Keep Istiqomah wa HAMASAH Barakallahufiikum.semoga bermanfaat Wassalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh

^_senyum_^ 


2 komentar:

Amiin Allahumma amiin...
Tebarkan senyum ukhwahmu,,

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More